Manisnya Momen Spesial, Santika Premiere ICE BSD Hadirkan Varian Kue Istimewa

Bantentoday – Tak lengkap rasanya merayakan momen istimewa tanpa sajian kue yang manis dan menggugah selera. Menyadari pentingnya kehadiran kue dalam setiap perayaan, Hotel Santika Premiere ICE BSD mempersembahkan koleksi kue eksklusif dalam bentuk hampers yang siap memeriahkan berbagai acara spesial Anda.
Mulai dari bulan Mei hingga Desember 2025, hotel berbintang ini menghadirkan promo spesial bertajuk “Keistimewaan Dalam Lapisan Kue” dengan delapan varian kue andalan yang diracik langsung oleh tim kuliner profesional di bawah arahan Executive Chef Khuzaini. Delapan kue pilihan tersebut meliputi Banofee Cake, Chocolate Cake, Red Velvet Cake, Pandan Cake, Opera Cake, Cheese Cake, Tiramisu Cake, dan Blackforest Cake.
Masing-masing kue memiliki karakter rasa yang unik dan disajikan dalam tampilan elegan, menjadikannya pilihan tepat untuk berbagai momen, mulai dari ulang tahun, acara keluarga, hingga bingkisan hampers untuk kolega dan orang terkasih.
Banofee Cake memikat dengan kelembutan kue pisang yang dipadukan krim gula aren dan karamel, sementara Chocolate Cake menyuguhkan sensasi sirup kopi yang membalut lapisan cokelat dan ganache buttercream. Red Velvet Cake tampil beda dengan buttercream cheese yang segar dan renyahnya kacang mete, sedangkan Pandan Cake menghadirkan perpaduan aroma pandan dan gurihnya keju.
Untuk pencinta rasa mewah, Opera Cake menjadi pilihan utama dengan sponge almond, buttercream kopi, dan ganache cokelat yang menggoda. “Kami secara khusus menghadirkan Opera Cake dengan cita rasa yang kompleks sehingga sangat cocok untuk dijadikan simbol kemewahan dalam perayaan,” ujar Devy Kurnia, Public Relation Hotel Santika Premiere ICE BSD.
Cheese Cake klasik hadir dengan kelembutan kue keju dan topping buah stroberi, persik, serta kiwi yang menyegarkan. Sementara itu, Tiramisu Cake menghadirkan kombinasi sponge vanila, sirup kopi, dan mascarpone frosting yang lembut. Ditutup dengan kelezatan Blackforest Cake yang memadukan cokelat, vanila, ceri, dan parutan cokelat, menjadikannya favorit sepanjang masa.