Dibayarkan APBD, Sebanyak 326 Kades di Serang dapat BPJS Ketenagakerjaan

Dibayarkan APBD, Sebanyak 326 Kades di Serang dapat BPJS Ketenagakerjaan

Bantentoday – Pemkab Serang, Banten memberikan jaminan BPJS Ketenagakerjaan kepada 326 kepala desa (kades) di wilayah kerjanya. Jaminan yang diberikan yakni Jaminan Kecelakaan Kerja dan Jaminan Kematian yang seluruhnya dibayarkan melalui APBD Kabupaten Serang.

“Mudah-mudahan ini memberikan manfaat kepada para kades untuk bisa menjamin dalam pelaksanaan tugas dan untuk jaminan hari tua,” kata Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Serang Haryadi, di Serang, Rabu (13/9).

Katanya, belum semua dapat diikutsertakan dalam BPJS Ketenagakerjaan karena adanya keterbatasan anggaran. Namun pihaknya akan mengupayakan untuk bisa menganggarkan untuk semua perangkat desa di 326 desa Kabupaten Serang untuk menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan.

“Kami akan mengupayakan untuk perangkat desa kami memprogramkan, mudah-mudahan ketersediaan anggaran mampu untuk memberikan jaminan seluruh perangkat desa juga,” katanya.

Sedangkan, untuk anggaran pertahunnya pihaknya mengalokasikan dari APBD sebesar Rp63 juta dengan rinciannya untuk setiap kades dikenakan biaya perbulannya Rp16.200 yang dikalikan seusai dengan jumlah desa yakni 326 kades.

CATEGORIES
TAGS