Bank Banten Buka 2 Mesin ATM di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten
Bantentoday – PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk (BEKS) atau Bank Banten menyediakan dua mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) di lingkungan Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B).
“Dengan adanya peresmian ATM ini, maka saat ini Bank Banten telah memiliki 112 jaringan ATM yang tersebar di seluruh Indonesia,” kata Pj Sekretaris Daerah Provinsi Banten Virgojanti saat peresmian, Jumat (4/8).
Kata Virgojanti, bahwa dengan ditambahnya mesin ATM Bank Banten di lingkungan KP3B, akan semakin memudahkan ASN Pemprov. Banten untuk melakukan transaksi.
Diketahui, Bank Banten terus bertransformasi menjadi Bank Pembangunan Daerah yang mulai diperhitungkan, berbagai strategi jitu dan terukur yang dilakukan Manajemen Baru ini mampu mendongkrak kinerja perseroan di level yang terus membaik.
Dalam 2 bulan terakhir ini di Bulan Mei dan Juni 2023, Bank kebanggaan Masyarakat Banten ini mampu mencatatkan laba masing-masing Rp2,7 miliar dan Rp3 miliar.