BPBD Kota Tangerang Imbau Warga Pantau Cuaca, Ini Kanal Resmi untuk Informasi Bencana

Bantentoday – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang mengimbau masyarakat untuk secara aktif memantau kondisi cuaca guna meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana hidrometeorologi, seperti banjir. Salah satu langkah yang dilakukan adalah merekomendasikan kanal informasi resmi yang dapat digunakan warga untuk memperoleh data cuaca yang akurat dan kredibel.
Kepala BPBD Kota Tangerang, Ubaidillah Anshar, menegaskan bahwa masyarakat perlu mengakses informasi dari sumber terpercaya agar dapat mengantisipasi serta melakukan mitigasi dini di wilayah masing-masing.
“Kami mengajak masyarakat untuk memantau prakiraan cuaca dan potensi bencana secara berkala. Dengan informasi yang akurat, warga bisa lebih siap menghadapi situasi darurat,” ujar Ubaidillah, Kamis (13/3).
Kanal Resmi Pemantauan Cuaca dan Potensi Bencana
BPBD Kota Tangerang merekomendasikan tiga kanal utama yang dapat dimanfaatkan masyarakat untuk mendapatkan informasi terkini seputar cuaca dan potensi bencana:
1. Info BMKG
Menyajikan prakiraan cuaca, kualitas udara, serta peringatan dini cuaca ekstrem di seluruh Indonesia. Dapat diakses melalui:
https://www.bmkg.go.id/
2. Info Prakiraan Daerah Potensi Banjir
Menyediakan informasi potensi banjir di berbagai wilayah yang diperbarui secara berkala oleh BMKG. Dapat diakses melalui:
https://www.bmkg.go.id/iklim/potensibanjir/prakiraan-daerah-potensi-banjirdasarian-i-iii-maret-2025
3. Buku Saku Bencana BNPB
Panduan langkah-langkah menghadapi bencana yang diterbitkan oleh BNPB, dapat diakses melalui:
https://www.bnpb.go.id/buku/buku-sakubencana